10 Model Kursi Teras Minimalis Kayu Jati Unik Terbaru 2020

Model Kursi Teras Kayu Jati

Memilih Model Kursi Teras Rumah – Mendesain rumah impian pasti memerlukan pemikiran yang matang bagaimana pembagian setiap ruang didalam rumah dan area sekeliling rumah. Begitu juga dengan penempatan teras rumah yang dilerhatikan sebelum membangun rumah. Teras adalah ruang peralihan dari area luar rumah menuju ruang di dalam rumah atau sebaliknya. Ruang teras ini biasanya dinaungi atap dan memiliki satu atau dua dinding.

Penempatan Kursi Teras rumah ini bisa berada di depan, di samping, atau di belakang rumah dengan fungsi yang berbada sesuai penempatan teras rumah. Rumah dengan lahan terbatas pada umumnya hanya memiliki teras depan rumah saja dengan luas teras yang terbatas pula. Rumah dengan lahan hoek atau berada di sudut area lahan biasanya juga memiliki teras samping selain teras depan rumah. Sedangkan pada rumah dengan lahan dan bangunan rumah berukuran sedang, bisa ditemui teras belakang rumah. Bahkan pada rumah berukuran besar dengan lahan yang luas, seringkali memiliki teras rumah yang berada di depan, di samping, dan di belakang sekaligus.

Setiap penempatan teras rumah ini memiliki fungsi yang berbeda. Teras depan rumah bisa dijadikan sebagai ruang penerima tamu atau area tunggu sebelum tamu dipersilahkan masuk ke dalam rumah. Teras samping biasanya menjadi tempat untuk bersantai. Sedangkan teras belakang seringkali menjadi tempat untuk menghabiskan waktu berkumpul dengan keluarga, melakukan aktivitas hobi, atau sekadar menikmati udara segar dipagi hari dan senja di sore hari.

Ini dikarenakan posisinya yang lebih tertutup sehingga teras belakang rumah memiliki fungsi yang lebih banyak daripada teras depan dan teras samping rumah. Pada beberapa rumah yang berukuran besar seringkali memiliki teras belakang yang terhubung dengan kolam renang, taman, atau kebun. Teras rumah yang memiliki banyak fungsi ini tentu perlu di desain senyaman mungkin agar semakin mendukung fungsi teras rumah. Kenyamanan ini juga dapat ditentukan dari pemilihan furniture Mewah yang sesuai dengan fungsinya. Selain kenyamanan, pemilihan furniture yang sesuai dengan gaya interior rumah juga dapat menambah nilai aesthetic.

Berikut ini adalah referensi model kursi teras yang cocok untuk rumah Anda.

1. Kursi Teras Dunn

model kursi teras minimalis

Desain kursi teras ini tampil minimalis modern dengan bentuk kursi menyerupain 3/4 kubus dilengkapi dengan busa yang dibungkus dengan kain putih lembut sebagai bantalan dudukan dan sandaran belakang pada kursi. Selain itu kursi teras ini juga dilengkapi babtal kursi berwarna biru motif trapesium sebagai aksen yang sekaligus menambah kenyamanan pada saar kursi teras ini digunakan.

2. Kursi Teras Ciara

model kursi teras minimalis

Kursi teras ini berbeda dari yang sebelumnya. Kursi teras ini terbuat dari kayu jati yang membentuk lekuk tubuh dilengkapi dengan bantal untuk sandaran kepala sehingga kursi tetap nyaman saat digunakan. Kursi dengan model seperti ini cocok sekali diletakkan di teras belakang rumah.

3. Kursi Teras Brunwick

kursi teras kayu

Kursi teras ini terbuat dari kayu jati dengan sandaran tangan yang sedikit bergelombang dan dekorasi bentuk setengah lingkaran yang disatukan berlawanan arah dibawah sandaran tangan menampilkan kesan klasik kursi ini. Selain itu kursi ini juga dilengkapi dengan busa tebal dilapisi kain pada dudukan kursi dan satu bantal pada sandaran kursi menjadikan kursi ini sangat nyaman digunakan.

4. Kursi Teras Elaina Set Ottoman

kursi teras kayu

Hampir sama seperti model sebelumnya, kursi ini juga tampil dengan gaya klasik dilengkapi dengan busa tebal yang dilapisi kain pada dudukan kursi dan sandaran kursi yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Namun berbeda dengan model sebelumnya, kursi teras ini dilengkapi dengan satu kursi lagi sebagai sandaran kaki yang terpisah dengan kursi utama. Kursi teras dengan model ini cocok diletakkan di teras belakang rumah untuk bersantai.

5. Kursi Teras Panjang Calila

Kursi Teras Minimalis

Penempatan kursi teras dengan model memanjang seperti kursi teras ini seringkali diletakkan di teras depan rumah sebagai ruang tamu sementara untuk area tunggu sebelum memasuki ruang tamu yang berada di dalam rumah. Kursi teras ini dilengkapi dengan busa yang cukup tebal yang dilapisi dengan kain sehingga memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Selain diletakkan di teras depan rumah, kursi teras dengan model seperti ini juga cocok diletakkan di area taman di sekeliling rumah.

6. Kursi Teras Mini

Kursi Teras Minimalis

Tampil dengan model lebih mini dari kursi teras lainnya, model kursi ini terlihat lebih minimalis. Bentuk kaki belakang kursi yang melengkung kebelakang dan kaki depan kursi yang menjorok kedepan menunjukkan kekuatan menopang beban yang baik pada kursi teras ini. Kursi teras dengan model seperti ini cocok diletakkan di teras rumah depan ataupun teras belakang rumah.

7. Kursi Teras Belle

Kursi Teras Minimalis

Kursi teras ini tampail dengan model yang minimalis namun tidak sama dengan kursi teras lainnya. Bentuk kaki belakang kursi yang melengkung dan menjorok ke belakang namun kaki depan kursi tetap tegak lurus. Ini menunjukkan bahwa kursi teras ini dapat menopang beban dengan baik karena kursi teras ini memiliki sandaran kursi lebih tinggi. Kursi teras dengan model seperti ini cocok diletakkan di teras rumah depan ataupun teras belakang rumah.

8. Kursi Teras Jati Merah

Kursi Teras Kayu Jati

Kursi teras ini memiliki warna yang mencolok namun tetap menyatu dengan alam. Kursi teras ini terbuat dari kayu jati dengan dekorasi garis vertikal pada bagian bawah sandaran kursi hingga ujung kaki kursi dilengkapi dengan busa yang dilapisi kain berwarna merah dibagian dudukan dan sandaran kursi, dan juga bantal kecil berwarna merah sebagai aksen dekoratif semakin nyaman saat digunakan. Kursi teras dengan model seperti ini cocok sekali diletakkan di teras depan rumah sehingga rumah Anda semakin terlihat menarik.

9. Kursi Teras Bullock

Kursi Teras Kayu Jati

Berbeda dengan kursi teras sebelumnya, kursi teras ini tampil dengan model kursi sangat minimalis. Kursi teras ini tidak nemiliki sandaran tangan namun kursi ini jadi terkesan lebih lebar dan luas. Kursi ini juga dilengkapi dengan busa dilapisi kain pada dudukan kursi dan bantal pada sandaran kursi sehingga semakin memberikan kenyamanan pada penggunanya. Kursi teras dengan model ini cocok diletakkan di teras belakang rumah untuk bersantai.

10. Kursi Teras Cadsden

Kursi Teras Kayu Jati

Dekorasi garis vertikal pada kursi menjadikan tampilan kursi teras ini terlihat minimalis. Sepasang kursi teras ini menyatu dengan meja kecil diantara kursi yang dapat difungsikan sebagai tempat minuman dan terdapat rak meja di bagian bawah yang dapat dimanfaatkan sebagai tempat meletakkan buku atau majalah.

Kursi teras dengan model seperti ini cocok sekali diletakkan diteras depan rumah dan di area taman karena dibagian tengah meja terdapat lubang yang dapat dipasang atap tenda agar tetap teduh walaupun dibawah terik sinar matahari.

Apakah Anda masih bingung untuk memilih model kursi teras untuk teras rumah Anda? Perpaduan yang sesuai antara furniture dengan interior rumah dan fungsinya dapat menambahkan kesan arsthetic sehingga ruangan menjadi lebih nyaman dan menarik. Jika Anda ingin memilih kursi teras dengan model kursi teras yang kami rekomendasikan atau Anda dapat melihat model kursi teras lainnya di Rumah Mebel Jepara.

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Main Menu